Home Ads

Selasa, 13 Maret 2018

Resensi Buku Changed, Rashifa Killa

Judul Buku: Changed
Penulis: Rashifa Killa
Tahun terbit: 2017
Genre: Novel Fiksi
Jumlah halaman: 512
Penerbit: Bintang Media Indonesia, PT Melvana Media Indonesia
Peresensi: Jatri Ningrum


Novel ini bercerita tentang Kenya, mahasiswi jurusan English Literature. Gadis penerima beasiswa yang tampak lugu. Kemudian bertemu dengan seorang good-looking-bad-boy anak geng motor bernama Harry, padahal Kenya sudah in relationship sama calon dokter yang berprestasi.

Selanjutnya, ternyata Kenya sedang menyembunyikan pekerjaan kotornya dari sahabatnya yang juga teman satu flat Kenya. Dia bekerja demi mendapatkan uang tambahan untuk adiknya yang sedang sakit parah. Tapi tidak ada yang mengetahui kondisi Kenya, bahkan pacarnya. Nah sahabatnya ini tukang party yang ternyata satu geng dengan si bad boy ini.

Lalu masalah demi masalah datang, yang semakin mendekatkan Kenya dengan Harry. Sampai akhirnya sahabatnya yang menganggap Kenya gadis lugu yang suci mengetahui siapa Kenya sebenarnya. Tapi sahabatnya ini tetap menjaga rahasianya.

Kenya akhirnya jatuh hati dengan Harry, yang mengakibatkan dilema antara pacarnya yang calon dokter itu dan si bad boy ini. Seperti terjebak dalam asmara yang tidak jelas, Kenya pun mengambil keputusan yang ternyata menyebabkan keadaan hatinya semakin semrawut. Rupanya Harry juga menyadari ada yang mengusik hatinya  itu.  Harry si bad boy kasar dan liar itu tiba-tiba berubah care dan lebih lunak. Tapi konflik batin Harry mulai memanas ketika mengetahui siapa Kenya sebenarnya. Ditambah Kenya memperkenalkan Ezra, pacarnya yang calon dokter itu pada Harry. Perang dimulai.

Tapi, ending Novel ini bisa dikatakan bukan happy ending tapi juga bukan sad ending. Datar aja. Karena akhirnya Kenya kehilangan adiknya yang sakit, padahal bounding antara Kenya dan adiknya hanya 10 persen diceritakan di sini. Sedangkan Harry dan Ezra masih dengan sikapnya masing-masing. Hanya saja, mungkin Harry sedikit berubah setelah mengenal Kenya dan menyadari kalau dia menyukai Kenya.  😀

Love can change your whole world

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PerempuanMembaca

Semua penulis di sini adalah perempuan yang menyempatkan waktu untuk membaca, budaya yang hampir punah ditelan oleh kesibukan, budaya yang hampir punah tergantikan oleh membaca status sosmed atau berita versi digital. Kami merindukan aroma buku, kami merindukan rehat dan bergelut dengan buku sambi menikmati secangkir teh atau kopi.




Cara Gabung Komunitas

Cara Gabung Komunitas

Cari

Hubungi Kami

Nama

Email *

Pesan *